RSS

Tips Agar Hubungan Jarak Jauh Tetap Langgeng


Hubungan jarak jauh atau yang lebih dikenal dengan istilah LDR (long distance relathionship) memiliki tantangan yang lebih dibanding dengan hubungan jarak dekat. Saya memiliki banyak cerita tentang hubungan jarak jauh ini. Tanpa terasa saya dan si doi telah menjalaninya sekitar 2 tahun enam bulan lebih 20 hari. Pahit manis telah kami lewati bersama hingga detik ini. Nah, berikut  ini adalah resep ala saya agar hubungan jarak jauh tetap langgeng. :D

Percaya. Kepercayaan merupakan modal awal yang harus kita miliki dan tanamkan di dalam hati untuk membuat hubungan jarak jauh tetap terasa harmonis dan tetap manis. Berikanlah ia kepercayaan untuk menjaga hatinya dengan baik. Begitu juga dengammu, jagalah kepercayaannya dengan baik. Kepercayaan itu ibarat kertas, sekali teremuk. Kertas tak akan pernah bisa kembali normal seperti semula.

Berkomunikasi. Salah satu kunci untuk menjaga hubungan jarak jauh tetap harmonis adalah dengan selalu berkomunikasi satu sama lain. Pastikan bahwa kamu dan si doi selalu berhubungan lewat sosial media atau telepon setiap hari. Berikanlah selalu kabar agar dia tidak kawatir terhadapmu.

Sabar. Hubungan jarak jauh juga membutuhkan kesabaran termasuk dari pasangan yang menjalaninya. Kedua belah pihak harus sama-sama sabar. Sabar untuk tidak bertemu dan menahan rindu dalam kurun waktu yang mungkin cukup lama. Jika tidak, hubungan itu tidak akan bisa bertahan dan akhirnya pupus.

Kata-kata cinta. Katakan bahwa kamu sangat mencintainya dan akan sabar menunggunya. Ini bisa menjadi semacam suntikan semangat untuknya. Kirimkan kata-kata romantis untuknya. Semisalnya “ kau hadir mengubah segalanya, menjadi lebih indah, tanpamu aku sepi.”

Setia. Jagalah hatimu dan belajarlah untuk setia. Mantapkanlah komitmen, karena hubungan jarak jauh sangat banyak sekali godaannya.

Jujur. Kejujuran adalah salah satu faktor penting dalam hubungan. jujurlah kepada si doi tentang apapun itu. hubungan yang jauh atau deket tetap harus jujur jika kamu memang care sama si doi.

Berilah kejutan. Kejutan akan membuat hubungan kalian menjadi lebih akrab. Jarak bukanlah sebuah alasan untuk tidak bisa memberikannya kejutan. Kamu bisa mengirimkannya lewat paket. 

Mengerti kesibukan masing-masing. Bagaimanapun, kamu harus mengerti kesibukannya dengan tidak menuntutnya menyediakan banyak waktu untukmu. Hubungi dia seperlunya dan jangan terlalu lama. wakunya tidak hanya untukmu karena dia tidak hidup hanya berdua denganmu. Dia memliki teman dan keluarga.

Terakhir. Apa yang ditabur itulah yang akan dituai. Bagaimana sikapmu terhadapnya itulah yang akan kamu dapatkan. Jika ingin disayang lebih sayangi ia dengan lebih. Jadilah yang terbaik untuknya, maka ia akan menjadi yang terbaik untukmu. Jika jodoh tak akan kemana kok. :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

8 comments:

jiebagz said...

Bagus nie postinganya sesuai dg keadaan Asmara qu....
LDR oh LDR...

Unknown said...

hehee, tosss, sama dong kita :D

semoga langgeng yah, :)

Daeng Passimbungang said...

long distance relationsip. kebnyakan malah bubar menaruh curiga sana sini.

Unknown said...

itu disebabkan karena kurangnya kepercayaan :)

Anonymous said...

LDR kan asyik ketika ketemu gimanaaaa gitu...

Unknown said...

hehee,, iya, sensasi kangennya itu lo :D

Anonymous said...

curhat :3

Unknown said...

hehe, biarin :P

Post a Comment